Hi Sisters..!
Indonesia merupakan negara yang kaya akan keanekaragaman hayati. Salah satu tanaman yang bermanfaat untuk melancarkan ASI adalah tanaman torbangun/ daun bangun bangun memilikimu nama latin Coleous amboinicus loer. Merupakan tanaman bawah yang cepat tumbuh pada habitatnya. Budaya mengkonsumsi tanaman ini berasal dari suku batak ketika para ibu baru melahirkan mereka mengkonsumsi tanaman ini dengan proses di sayur santan.
Tina dan Ega merupakan dua orang sahabat yang awalnya mmemiliki kesamaan permasalahan pemberian ASI kepada anak anaknya. Mereka bertukar informasi sampai akhirnya menemukan literatur penelitian seorang profesor yang juga adopsi dari kearifan lokal masyarakat batak secara turun menurun mengkonsumsi daun dari tanaman torbangun ini untuk membantu melancarkan ASI. Singkat cerita mereka mencoba mengkonsumsi sendiri dan memang berhasil. Produksi ASI meningkat. Dari pengalaman ini mereka bertukar informasi kepada teman teman yang memiliki permasalahan sama, namun tanaman torbangun ini sulit di dapatkan karena tidak semua daerah ada yang menjualnya. Dan beberapa kali kami kirim daun segar ke beberapa sahabat di luar kota ketika sampai daunnya ternyata rusak akibat pengiriman.
Dari sini tercetus ide bisnis inovasi produk dari daun torbangun agar bisa di konsumsi praktis oleh para ibu menyusui. Ega dan Tina membuat resep teh torbangun yang bisa di kirim ke seluruh daerah di indonesia bahkan sempat beberapa kali memenuhi permintaan ke luar negeri dan sesuai keinginan kami agar produk kami bisa bermanfaat secara luas untuk para ibu bukan hanya di Indonesia tapi juga di dunia.
Awal kami menjualnya dari medsos dengan memposting foto fotonya selain teh torbangun kami juga membuat cookies yang sangat enak ?
Menyusui sendiri merupakan bagian dari point tujuan SDGs (Sustainable Development Goals) generasi ASI merupakan generasi yang sehat sehingga di kehidupan yang akan mendatang merupakan generasi yang cemerlang membangun Indonesia menjadi negara yang kuat dan tangguh.
Mengikuti competition #sisterpreneur dan program inkubasi bisnis W20 ini merupakan keinginan untuk memperluas ilmu dan wawasan selain itu kami juga ingin mescale up bisnis kami dengan inovasi produk dari teh torbangun menjadi bentuk kapsul sehingga lebih praktis lagi di konsumsi
Photo doc milik Tina Maretina
Kami sangat ingin menjadikan bisnis ini sebagai bisnis yang sustainable karena banyak sumberdaya manusia yang terlibat di dalamnya terutama para petani lokal karena produk kami menggunakan bahan baku dari para petani lokal Indonesia. Siapa sangka dari selembar daun yang bahkan banyak orang yang tidak mengenal namanya ada ladang penghasilan bagi banyak orang. ?