By : Hafshah Latifah Amd. P.
Assalamualaikum Sisters!
Halo perkenalkan saya Hafshah Latifah Amd. P., perempuan yang sudah menikah dan berusia 25 tahun. Saat ini saya sedang menekuni usaha hijab yang diberi nama Asfar. Awal mula terbentuknya Hijab Asfar ini karena memang pada dasarnya suka berbisnis meskipun sudah memiliki pekerjaan tetap. Selain itu, dua tahun terakhir ini tren memakai hijab sedang naik dan ingin berusaha membantu ibu-ibu rumah tangga di sekitar rumah yang tidak memiliki bekerja dengan mengajak kerjasama sebagai tukang jahit. Sehingga berusaha untuk memanfaatkan peluang yang ada. Motivasinya ingin membantu membuka lapangan pekerjaan bagi tetangga dan punya brand hijab sendiri. Selain itu semangat dan dukungan dari keluarga maupun tetangga sekitar untuk membangun usaha hijab sendiri.
Yang membedakan bisnis hijab Asfar dengan bisnis yang lain yaitu berusaha untuk menguatkan pondasi bisnis dan brand terlebih dahulu dibandingkan mencari untung yang banyak. Selain itu hijab Asfar bisa custom bentuk, warna, ukuran, dan mau diberi manik-manik atau tidak sesuai request dari pelanggan. Hijab Asfar kemudian juga mengembangkan produk dengan menerima request sebagai kado, buket, maupun hampers lebaran.
Selama menjalani bisnis pasti terdapat suka dan duka. Sukanya dapat membantu tetangga terutama ibu rumah tangga agar memiliki perkerjaan dan kegiatan di rumah. Selain itu dapat mempermudah teman-teman muslimah dalam mendapatkan hijab yang harganya terjangkau dengan kualitas yang bagus, sesuai keinginan, dan membantu untuk menutup aurat dengan mengenakan hijab yang nyaman. Kemudian untuk dukanya, kalau persediaan kain menipis sedangkan permintaan banyak, ini menghambat produksi hijab. Persediaan kain ini juga menjadi kendala lain karena tempat produksi yang lumayan jauh dengan toko kain, sehingga sebelum produksi perlu memastikan dengan baik permintaan pelanggan seperti apa.
Pelanggan-pelanggan Hijab Asfar selama ini selalu memberikan respon yang positif karena suka dengan modelnya, jahitanya rapi, nyaman, tidak nerawang, dan bisa dengan request yang diminta. Saya berharap semoga Hijab Asfar semakin terkenal di seluruh Indonesia maupun luar negeri, menambah lapangan perkerjaan, dan menambah mesin jahit untuk menyokong produksi. Serta semakin banyak yang menutup auratnya dengan memakai hijab karena hijab-hijab yang mudah dipakai dan nyaman. Harapannya dengan mengikuti program #sispreneur dapat lebih menguasai bisnis dengan pesaing yang semakin banyak dengan ide-ide kreatif yang semakin maju dan dapat menambah modal bisnis agar produksi tidak terhambat.